Wednesday, June 27, 2012

Allah Esa

Firman TUHAN:
Ulangan  6: 4  Dengarlah, hai orang Israel: TUHAN itu Allah kita, TUHAN itu esa!.......
Yohanes 10: 30  Aku dan Bapa adalah satu.
Wahyu 1: 8   Aku adalah Alfa dan Omega, firman Tuhan Allah, yang ADA dan yang SUDAH ADA dan YANG AKAN DATANG, YANG MAHAKUASA.
Roma 10:12. Sebab tidak ada perbedaan antara orang Yahudi dan orang Yunani. Karena, ALLAH YANG SATU ITU ADALAH TUHAN DARI SEMUA ORANG, kaya bagi semua orang yang berseru kepada-Nya
Jelas, Allah yang harus kita sembah adalah Allah yang Esa, Allah yang Roh (Yohanes 4:23  Tetapi saatnya akan datang dan sudah tiba sekarang, bahwa penyembah-penyembah benar akan menyembah Bapa dalam roh dan kebenaran; sebab Bapa menghendaki penyembah-penyembah demikian; 24  Allah itu Roh dan barangsiapa menyembah Dia, HARUS MENYEMBAH-NYA DALAM ROH dan KEBENARAN).

Jangan sampai kita secara tidak sadar menyembah allah yang lain, karena itu adalah salah satu "kutuk"-Nya (Ulangan 28:64  .......... engkau akan beribadah kepada allah lain yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, yakni kepada kayu dan batu (gods of wood and stone..) karena tak ada pengertian diberikan-Nya kepada kita (Ulangan 29:4   Tetapi sampai sekarang ini TUHAN TIDAK MEMBERI KAMU AKAL BUDI UNTUK MENGERTI atau mata untuk melihat atau telinga untuk mendengar )

Kepada ciptaan-Nya saja kita dilarang untuk menyembah (Ulangan 4:19 dan juga supaya jangan engkau mengarahkan matamu ke langit, sehingga apabila engkau melihat matahari, bulan dan bintang, segenap tentara langit, engkau disesatkan untuk sujud menyembah dan beribadah kepada sekaliannya itu, yang justru diberikan TUHAN, Allahmu, kepada segala bangsa di seluruh kolong langit sebagai bagian mereka,

Alangkah naas nya kalau kita masih tetap menyembah pada ciptaan/buatan tangan manusia yang sudah jelas-jelas merupakan larangan-Nya yang tercakup di 10 perintah Allah yang ditulis oleh jari Allah sendiri di 2 loh batu yang diberikan kepada Musa.(Ulangan 5: 8 Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun yang ada di langit di atas, atau yang ada di bumi di bawah, atau yang ada di dalam air di bawah bumi. 9.  Jangan sujud menyembah kepadanya atau beribadah kepadanya, sebab Aku, TUHAN Allahmu, adalah Allah yang cemburu, yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya dan kepada keturunan yang ketiga dan keempat dari orang-orang yang membenci Aku,

Ada yang bilang, di jaman anugrah ini kita hidup dengan "Hukum Kasih", apakah hukum kasih mengganti 10 perintah Allah? Baca ini

Semuanya demi kemuliaan nama Tuhan Yesus Kristus Juru selamat umat manusia. Haleluya!

No comments: