Wednesday, October 26, 2016

Yohanes Pembaptis Vs pdt seleb

Yohanes pembaptis adalah manusia top di eranya, sampai diutus para imam dan orang Lewi bertanya langsung kepadanya, apakah ia(Yohanes) adalah Nabi? Elia? bahkan Mesias? dan Yohanes dengan jujur menjawab: Bukan! Ia hanyalah penggenap nubuat apa yang dikatakan nabi Yesaya(Yes 40:3
Ada suara yang berseru-seru : "Persiapkanlah di padang gurun jalan untuk TUHAN, luruskanlah di padang belantara jalan raya bagi Allah kita! - inilah tugas yang diemban Yohanes Pembaptis)
Namun Yohanes tidak takabur, dia tetap melihat kemuliaan Tuhan;
Yohanes 1:35-36 Pada keesokan harinya Yohanes berdiri di situ pula dengan dua orang muridnya. Dan ketika ia melihat Yesus lewat, ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah! "
Imho..... Yohanes tidak merampas kemuliaan Allah.

Menjadi murid Yohanes adalah suatu kebanggaan dan yang terbaik bukan? Tapi "Kedua murid itu mendengar apa yang dikatakannya itu, lalu mereka pergi mengikut Yesus.- Yohanes 1:37"
Imho ...... Yohanes tetap memimpin dan membimbing muridnya mengenal Allah yang benar.

imho...sehebat apapun karunia manusia yang mengaku hamba Tuhan, dia (seharusnya) membawa jemaatnya mengenal Allah yang benar, bukan mencuri kemuliaan Tuhan dengan membanggakan diri bahkan mengiklankan diri dengan kuasa-kuasa anugrah-Nya.
Saudara-saudaraku yang kekasih, janganlah percaya akan setiap roh,tetapi ujilah roh-roh itu, apakah mereka berasal dari Allah; sebab banyak nabi-nabi palsu yang telah muncul dan pergi ke seluruh dunia - 1 Yohanes 4:1
Ujilah segala sesuatu dan peganglah yang baik - 1 tesalonika 5:21
Semoga kita tetap dimampukan memiliki logika dan nurani yang bisa membedakan salah/menyimpang dan benar(bukan hanya baik>


No comments: